Diet Skincare




Jika dulunya tren 10 step Korean skincare menjadi populer di kalangan para wanita. Dengan menggunakan 10 langkah Korean skincare dipercaya dapat membuat wajah menjadi lebih glowing dan sehat. Tren 10 step Korean skincare ini menggunakan 10 produk skincare yang berbeda untuk ritual skincare rutin.

Tetapi, kini sudah ada tren baru yaitu DIET SKINCARE. Diet skincare merupakan ritual skincare rutin dengan cara memangkas beberapa skincare rutin ke dalam tiga atau beberapa langkah saja. Biasanya diet skincare hanya meliputi tiga langkah penting dalam skincare saja, yaitu cleansing, moisturizing, dan protecting.

Cleansing
Menjadi salah satu tahapan skincare utama yang harus dilakukan untuk membersihkan sisa-sisa kotoran, make up, dan residu dari sunscreen. Untuk pagi hari bisa menggunakan satu langkah cleansing saja, yaitu dengan hanya membersihkan wajah menggunakan face wash untuk menghilangkan bekas skincare di malam hari. 
Sedangkan untuk malam hari diperlukan double cleansing, dengan cara membersihkan wajah menggunakan oil cleansing ataupun milk cleansing. Setelah itu, cuci wajah menggunakan face wash.

Moisturizing
Menjaga kelembaban wajah tetap diperlukan untuk semua jenis kulit wajah. Hal ini diperlukan agar wajah tidak mengalami dehidrasi yang dapat menimbulkan berbagai macam jenis masalah kulit wajah. Untuk itu pergunakan moisturizer yang sesuai dengan jenis kulit wajah.

Protecting
Melindungi wajah tetap penting ya gaes. Menggunakan sunscreen dapat melindungi wajah dari UV A dan UV B. Selain itu, hanya sunscreen yang sudah diklaim sebagai skincare anti aging. Meski begitu menggunakan sunscreen harus dimuulai dari usia dini untuk mencegah adanya penuaan dini pada wajah.
Anggapan menggunakan sunscreen hanya di luar rumah juga tidaklah benar. Sunscreen juga harus tetap digunakan dan dire-apply meski hanya berdiam diri di rumah. Hal ini dikarenakan sinar matahari juga bisa menembus rumah melalui jendela, pintu, ataupun lubang ventilasi rumah.


Manfaat Diet Skincare
Berbagai asumsi mengenai 10 step Korean skincare dianggap sebagai hal yang sia-sia karena dengan menggunakan 10 macam produk berarti memasukkan ratusan bahan skincare ke dalam kulit wajah. Pada beberapa orang menggunakan 10 tahapan skincare tidak menimbulkan hasil dan signifikan di wajah. Sehingga beberapa orang mulai melakukan diet skincare dengan hanya menggunakan skincare yang dibutuhkan oleh wajah saja.

1. Hemat Biaya
Dengan melakukan diet skincare, berarti dapat mengurangi pos untuk membeli berbagai macam skincare. Selain itu, dengan melakukan diet skincare, maka penggunaan skincare juga jauh lebih hemat dibanding ketika melakukan 10 tahapan skincare rutin.

2. Efisiensi Waktu
Dalam penggunaan skincare pastinya membutuhkan waktu untuk membuat satu produk meresap terlebih dahulu ke dalam kulit. Jika menggunakan 10 langkah skincare rutin akan menghabiskan banyak waktu untuk membuat  produk meresap ke dalam kulit baru lanjut ke langkah setelahnya. Tetapi jika melakukan diet skincare akan membuat waktu lebih efisien karena hanya menggunakan beberapa produk saja.

3. Mengurangi Breakout
Terkadang wajah akan timbul breakout dengan berbagai produk yang dipakai. Jika menggunakan 10 langkah skincare rutin akan lebih sulit mengidentifikasi produk mana yang membuat breakout di wajah.
Tetapi perlu diperhatikan bahwa melakukan diet skincare, berarti diperlukan produk skincare yang benar-benar diperlukan wajah dan sesuai dengan jenis kulit wajah.


Lalu, bagaimana denganmu? Langkah skincare apa saja yang kamu lakukan tiap hari?

4 komentar