Review : Olay White Radiance Light Perfecting Night Cream

Siapa sih yang tak mengenal produk perawatan wajah dengan merek Olay?

Nah, saya sendiri jatuh hati pada produk ini saat masih SMA. Ya, kurang lebih lebih dari 10 tahun yang lalu.

Tetapi, setelah lama tak pakai produknya karena hamil anak pertama, saya mencoba menggunakan merek ini kembali. Dan saya pun mencoba seri White Radiance.

Kalau ada yang sudah mencoba jenis White Radiance, varian night cream bisa dicoba untuk mendapatkan hasil yang maksimal. Buat yang penasaran dengan produk ini, berikut ulasannya.

Olay White Radiance Light Perfecting Night Cream


Setelah mencoba essence White Radiance, saya pun mencoba krim malam yang berukuran 50 gram. Untuk produk ini sendiri, saya sudah mencobanya selama kurang lebih 6 bulan.



Untuk klaimnya sendiri Olay White Radiance Light Perfecting Night Cream
Krim malam yang memberikan revitalisasi dan hidrasi pada kulit dan melembapkan kulit sepanjang malam. Memungkinkan kulit agar dapat memperlihatkan kulit cerah dari dalam dengan proses regenerasi, menghilangkan flek hitam serta memberikan kelembaban dan vitamin untuk mendapatkan kulit yang cerah setiap harinya.

Produk ini sendiri memiliki 4 fungsi sekaligus yaitu:

  1. Kulit cerah seperti mutiara hanya dengan waktu 2 Minggu
  2. Mengurangi bintik hitam dan mencerahkan warna kulit
  3. Memberikan kelembaban tinggi di malam hari.
  4. Mengandung vitamin B3, pro B5, dan vitamin E yang baik untuk kulit.
Ingredient:

Water, Glycerin, Niacinamide, Isohexadecane, Butylene Glycol, Dimethicone, Isopropyl Isostearate, Sorbitan Stearate, Cetyl Alcohol, Sucrose Polycottonseedate, Panthenol, Tocopheryl Acetate, Stearyl Alcohol, Carbomer, Benzyl Alcohol, Dimethiconol, Ethylparaben, Sodium Hydroxide, Fragrance, Glucosyl Hesperidin, Magnesium Ascorbyl Phosphate, PEG-100 Stearate, Propylparaben, Stearic Acid, Titanium Dioxide, Disodium EDTA, Acrylates/C10-30 Alkyl Acrylate Crosspolymer, Sucrose Cocoate, Morus Alba Root Extract, Tamarindus Indica Extract, Lilium Candidum Bulb Extract, Angelica Acutiloba Root Extract, Citrus Grandis (Grapefruit) Fruit Extract, Crataegus Cuneata Fruit Extract, Pyrus Malus (Apple) Fruit Extract, Zizyphus Jujuba Fruit Extract, Lonicera Japonica (Honeysuckle) Flower Extract, Aesculus Hippocastanum (Horse Chestnut) Leaf Extract, Arnica Montana Flower Extract, Hamamelis Virginiana (Witch Hazel) Leaf Extract, Hedera Helix (Ivy) Leaf/Stem Extract, Hypericum Perforatum Flower/Leaf/Stem Extract, Vitis Vinifera (Grape) Leaf Extract, Citrus Aurantifolia (Lime) Juice, Citrus Aurantium Dulcis (Orange) Juice, Citrus Limon (Lemon) Juice, CI 19140, CI 16035.


Selama pemakaian produk ini, kulit saya tidak mengalami breakout ataupun terasa pedih saat dipakai. Untuk pemakaiannya sendiri, saya gunakan setelah menggunakan serum ataupun sheet mask.



Untuk teksturnya sendiri cukup kental dan berwarna putih susu. Saat digunakan mudah meresap ke dalam kulit dan bikin kulit langsung lembab seketika.

Tetapi, untuk jangka panjangnya kurang begitu berpengaruh untuk mencerahkan wajah. Bahkan noda bekas jerawat pun tidak bisa hilang hanya dengan pakai produk ini.

Keunggulan:

1. Mudah meresap
2. Packanging mewah
3. Melembabkan wajah

Kekurangan:

1. Tidak bisa mencerahkan wajah
2. Noda bekas jerawat tidak bisa hilang

Harga : IDR 149k

Rating : 2.8/5


Tidak ada komentar