Setiap manusia pastinya diberikan potensi oleh Tuhannya untuk melaksanakan misi kehidupan. Meski memerlukan waktu untuk menggalinya, setidaknya diri sendiri tahu apa yang disukai dan apa kegiatan yang membuatnya bisa.
Melalui kelas Bunda Cekatan Institut Ibu Profesional, saya kembali belajar mengenai mengenali potensi diri. Hampir sama memang dengan seperti yang ada di matrikulasi. Tapi apakah memang benar jalan yang saya pilih ini sesuai dengan jurusan saya? Atau apakah jalan yang saya pilih ternyata bukanlah apa yang menjadi misi kehidupan saya?
Memang pertanyaan ini selalu berkecamuk dalam diri. Tetapi, jika banyak aktivitas yang dilakukan, maka mengenali potensi akan sama mudahnya dengan menentukan ukuran baju.
Bukan tak mungkin dengan mengenali kekuatan dalam diri bisa bermanfaat bagi orang. Toh, sekarang banyak yang dengan segala potensinya memiliki kebermanfaatan untuk orang lain.
Nah, langkah pertama yang kudu saya lakukan adalah dengan membuat kuadran aktivitas. Untuk mempermudahnya, saya akan membuatnya menjadi daftar aktivitas bisa dan suka
Bisa dan Suka
Aktivitas ini mungkin cukup susah untuk ditemukan. Tetapi jika sudah mengenali diri sendiri serta melakukan banyak aktivitas bukan tak mungkin kita menjadi tahu aktivitas ini.
1. Menulis
2. Mengajar
3. Mengelola kegiatan
4. Membuat design
5. Memelihara kucing
Bisa tapi Tidak Suka
Nah, aktivitas seperti ini yang terkadang bikin mood menghilang. Kadang pengen melakukan, tapi merasa tak puas dan malas pula
1. Mengutak-atik mesin
2. Administrasi
Tidak Bisa Tapi Suka
Terkadang kita suka dengan berbagai kegiatan yang ada. Tetapi ternyata hal tersebut tidak ada dalam potensi diri kita
1. Berkebun
2. Membuat laporan keuangan
3. Memasak
Tidak Bisa dan Tidak Suka
Nah, inilah yang menjadi lingkarang hitam di kehidupan. Melakukan kegiatan seperti ini pun tidak akan membuat rasa puas.
1. Menggali Tanah untuk Berkebun
2. Melipat baju
Nah, agar semakin mengenali diri sendiri tentunya kita harus mengetahui kekuatan yang bersumber dari segala potensi yang ada dalam diri. Berdasarkan kuadran aktivitas di atas. Maka kekuatan diri sendiri saya adalah: Menulis, Mengajar, dan Memelihara Kucing.
#JanganLupaBahagia
#JurnalMinggu1
#Materi1
#KelasTelur
#BundaCekatan
#BunCekBatch1
#BunCekIIP
#InstitutIbuProfesional
Tidak ada komentar