Review : N'PURE Cica Clear Pad

Eksfoliasi wajah menjadi salah satu hal yang perlu dilakukan agar wajah terlihat lebih bersih dan tidak kusam. Hal ini dikarenakan eksfoliasi bertujuan untuk mengangkat sel kulit mati yang bisa menyebabkan kulit menjadi kusam.

Pada dasarnya, kulit akan melakukan regenerasi selama 28-30 hari. Hanya saja, semakin bertambah usia seseorang, maka proses regenerasi kulit menjadi semakin melambat. Untuk itulah diperlukan exfoliator yang membantu proses regenerasi kulit.

Exfoliator sendiri dibedakan menjadi dua jenis, yaitu physical exfoliator dan chemical exfoliator. Untuk memilih jenis exfoliator yang digunakan tentunya perlu disesuaikan dengan jenis kulit.

Saya sendiri termasuk orang yang suka berganti-ganti exfoliator. Hingga kemudian lihat TikTok Sisca Kohl yang masuk fyp. Di TikTok Sisca Kohl ini lagi nge-review kapas eksfoliasi brand lokal yang sedang hype. Saya pun tertarik dong, apalagi yang review sultan. Setelah mencari produknya di marketplace, akhirnya saya bisa nyobain N'PURE Cica Clear Pad.

N'PURE Cica Clear Pad

Exfoliator dari brand N'PURE ini termasuk dalam jenis chemical exfoliator. Menariknya, brand lokal ini menggunakan bahan alami lokal yang tentunya mampu membantu meregenerasi kulit. 

N'Pure Cica Clear Pad


Produk ini terdiri dari kapas yang lembut dan sudah terdapat exfoliator yang tidak perih saat digunakan. Fungsinya adalah untuk membersihkan sel kulit mati, mengatasi kulit kusam, dan untuk membuat kulit lebih lembut dan cerah.

Seperti namanya, produk ini menggunakan cica (Centella asiatica) atau daun pegagan yang banyak terdapat di Indonesia. Bahan ini tentunya aman digunakan, baik untuk kulit sensitif sekalipun. 

Selain itu, kandungan lain dari produk ini juga masuk ke mild-exfoliator dan bahannya memberikan efek soothing di kulit wajah. Perlu juga diketahui bahwa N'PURE Cica Clear Pad ini juga no paraben, no silicon, no alcohol, no sulfate, dan tidak mengandung mineral oil. Tak hanya itu, dengan minimal ingredient yang ada juga fragrance free dan EU allergen free.  

Kemasan

Produk exfoliasi N'PURE ini dikemas dalam bentuk jar berwarna hijau tua seberat 100 gram. Tutupnya berbentuk ulir dan jika dibuka ada juga tutup tambahan yang akan menjaga isi kemasan tidak mudah tumpah meski terjatuh.

Yang menarik ada di label kemasan yang terdapat gambar cica sebagai key ingredient dari produk ini. Untuk 1 jar N'PURE Cica Clear Pad ini sendiri terdapat 30 kapas exfoliasi dengan PAO (Period After Opening) 12 bulan.

Ingredient

Water, butylene glycol, methylpropanediol, 1.2-hexadiol, glycerin, acetyl glucosamine, Centella asiatica leaf water, rosmarinus officinalis (Rosemary) leaf oil, melia azadirachta leaf extract, citric acid, salix Alba (willow) bark extract, Melia azadirachta flower extract, lactobionic acid, glycolic acid, tocopherol, hydroxyacetophenone, betaine, PEG-60 Hydrogenated castor oil, sodium citrate, caffeine, octyldodeceth-16 panthenol, allantoin, caprylic glycol, Ethylhexyglycerin, disodium EDTA,xanthan gum, phenoxyethanol.

Tekstur

Produk exfoliasi N'PURE ini berbentuk kapas dengan dua tekstur kapas yang lembut saat dipakai. Di bagian sisi satunya merupakan kapas dengan tekstur bergerigi dan satunya kapas tak bertekstur. Kapas dengan bentuk bulat ini mudah diaplikasikan dan tidak membuat kulit menjadi perih.

Cara Pakai

Sebelum menggunakan clear pad ini, bersihkan wajah terlebih dahulu. Kemudian usapkan kapas ke wajah dan leher. Untuk pemakaian dari produk ini tidak perlu dibilas dan jangan lupa untuk selalu mengaplikasikan sunscreen di pagi hari.


Review N'PURE Cica Clear Pad

Kapas exfoliasi dari N'PURE ini memiliki aroma khas daun pegagan yang membuat pikiran menjadi lebih rileks. Dengan kandungan 0.02% AHA BHA PHA, aktivitas exfoliasi wajah menjadi lebih tenang #ExfoWithoutFear.

Yang paling saya suka dari produk ini adalah tekstur kapas yang sangat lembut. Saya tidak perlu khawatir kulit menjadi perih ataupun kulit terjadi iritasi, karena semua ingredient-nya aman untuk kulit sensitif.

Untuk proses exfoliasi juga hanya perlu mengusap kapas ke wajah saja dan sel kulit mati bisa langsung terangkat, tanpa harus khawatir lapisan kulit menjadi menipis. Prosesnya juga mudah gak instan karena tidak perlu menuang toner ataupun membersihkan wajah setelah menggunakannya. Tentunya hal ini akan menghemat waktu dan bisa lanjut ke proses skincare selanjutnya.

Karena bahan dari produk ini aman dan alami, saya juga tidak perlu khawatir terjadi breakout setelah menggunakannya. Adanya kandungan anti inflamasi membuat jerawat pada wajah saya pun menjadi lebih calm. Selain itu, adanya kandungan vitamin E juga mampu menenangkan kulit dan sebagai antioksidan lho?

Hasil eksfoliasi menggunakan N'PURE Cica Clear Pad


Setelah menggunakan produk ini, saya cukup amaze dengan hasilnya. Selain wajah tidak menjadi perih, kapas eksfoliasi juga mampu mengangkat sel kulit mati cukup banyak. Dan setelah eksfoliasi, kulit juga tidak kering.

Selama menggunakan produk N'PURE Cica Clear Pad ini saya tidak mengalami efek negatif. Justru, kulit terasa lebih halus dan menjadi lebih bersih. Untuk area yang berjerawat sendiri menjadi lebih calm setelah memakainya. 



Buat kamu yang ingin mengeksfoliasi wajah tanpa khawatir wajah menjadi perih, wajib nyobain produk N'PURE Cica Clear Pad ini. Bisa dibeli di official store N'PURE ya.

Harga : Rp129.000,-

Repurchase : Yes

Rating : 4.8/5.0

18 komentar

  1. Makasih banyak reviewnya aku kayanya perlu juga cobain produk N'PURE Cica clear pad ini sebab kulitku ini kadang suka perih juga jadi produk ini bisa jadi solusi buat kulitku yang manja banget

    BalasHapus
  2. Wah suka review N'pore Cica Clear Pad yang dapat berfungsi sebagai exfoliator bagi kulit yang harus bergenerasi.

    BalasHapus
  3. iya mba aku liat tiktok sisca kohl yang review npure ini eh mba juga coba jadi penasaran pengen coba juga *ala Sisca khol hahahaha

    BalasHapus
  4. produk lokal nggak kaleng-kaleng ya, praktis pula langsung berbentuk kapas yang mudah dipakai langsung di kulit. Saya jadi kepikiran pengen exfoliate juga, udah lama nggak

    BalasHapus
  5. Awalnya aku pikir MakeUp Remover karena bentuknya pad. Tapi ternyata untuk pembersihan wajah juga. Jadi lebih simple sih penggunaannya NPure ini

    BalasHapus
  6. Dunia kosmetik dan kecantikan terus berkembang pesat ya. Anyway, produk dari mana ini Kaka? Cocok semua jenis usia juga kan?

    BalasHapus
  7. Waah inovatif bgt ya ini, jdi pengen nyoba soalnya belum tau aroma pegagan sprti apa

    BalasHapus
  8. wah hasilnya bagus banget

    dan yang saya suka N'PURE Cica Clear Pad ini mengandung pegagan yang banyak khasiatnya

    BalasHapus
  9. Wow baru kali ini nemu clear pad, biasanya bentuknya cair atau cream gitu.

    BalasHapus
  10. Wah asyik banget nih eksfoliasi dalam bentuk pad, makin praktis yaa. Duh jadi penasaran nih sama NPURE.

    BalasHapus
  11. Semacam kapas makeup remover ya Ka. Tapi lebih praktis lagi karena bisa angkat sel-sel kulit mati di wajah

    BalasHapus
  12. Pernah liat produk ini sekilas, setelah baca artikel mbanya jadi beneran pengen coba N’Pure dong lumayan pas jg dikantong sih hihi

    BalasHapus
  13. Hasil eksfoliasi nya tampak perubahan menjadi agak hitam. Menurut daku ini simple untuk diaplikasikan ke wajah serta bisa dibawa kemana-mana juga

    BalasHapus
  14. Ya ampunnn gemes banget sama kosmetik jaman sekarang. Gemes pengen beli dan nyobain.

    Aku sendiri baru tau kalau ada kapas exfoliator, apalagi nggak perih k kulit. Maklum kulit muka sekarang ini sensitif banget. fixed deh N'PURE Cica Clear Pad masuk wish list.

    BalasHapus
  15. Ini produk khusus kapan doank ya mbak? Tapi bisa dipake dan dicuci lg kan brti nih. Menarik modelnya, dlm kapas ada kandungan pegagannya gitu. Jadi pengen ngintip produknya nih

    BalasHapus
  16. Aku selalu penasaran sama brand skincare lokal. Salah satunya Npure ini. Ada eye serum-nya yang masuk wishlist aku. Cica clear pad-nya ini juga menarik banget ya, mirip sama produk Korea yang pernah aku pakai

    BalasHapus
  17. Skincare kece nih, apalagi lihat hasilnya. Boleh dicobain nih

    BalasHapus