Ngerasa tidak, akhir-akhir ini cuaca sangat terik? Tak hanya membuat badan berkeringat dan cepat haus saja, cuaca yang terik juga membuat kulit terbakar. Nah, ternyata kulit yang terbakar karena paparan sinar matahari ini cukup berbahaya lho? Pasalnya, jika kulit tidak terlindungi dengan baik, bisa berisiko mengakibatkan kanker kulit. Untuk itu, penting menggunakan sunscreen, terlebih jika lebih sering beraktivitas di luar ruangan.
Tips Memilih Sunscreen
Memilih sunscreen tentunya tidak boleh sembarangan. Apalagi jika sunscreen digunakan di wajah yang lebih sensitif. Tentunya perlu lebih teliti dalam pemilihan sunscreen agar bisa lebih melindungi kulit dari paparan sinar UV tanpa membuat kulit wajah menjadi breakout.
1. Pilih sesuai jenis kulit
Hal pertama yang perlu diperhatikan adalah sesuaikan sunscreen yang akan dipilih dengan jenis kulit. Penggunaan sunscreen yang sesuai dengan jenis kulit akan membuat kulit lebih nyaman dan tidak terasa sumuk.
Untuk kulit cenderung kering, ada baiknya menggunakan sunscreen yang teksturnya lebih pekat dan bisa melembapkan kulit. Sedangkan untuk kulit berminyak, bisa menggunakan sunscreen yang teksturnya ringan dan mudah menyerap ke kulit.
2. Pilih sunscreen dengan broad spectrum
Di pasaran sendiri ada banyak sekali jenis sunscreen yang bisa dipilih. Meski begitu, ada baiknya untuk selalu mengecek kandungan proteksi pada sunscreen itu sendiri. Pilih yang mengandung sun protection factor (SPF) yang bisa melindungi dari paparan sinar UV B dan protection grade of UV A (PA) yang melindungi kulit dari paparan UV A.
3. Jangan lupa cek kandungan SPFnya
Selalu pastikan untuk mengecek kandungan SPF pada brand sunscreen yang digunakan. Pastikan pula brand sudah melakukan uji in-vivo dan uji in-vitro pada sunscreen.
Selain itu, perhatikan pula kandungan SPF dan PA pada sunscreen tersebut. Semakin tinggi kandungan SPFnya, maka perlindungan terhadap UV B juga semakin tinggi. Untuk pemilik kulit sawo matang yang tinggal di daerah Indonesia, disarankan untuk memilih sunscreen minimal SPF 30.
Rekomendasi Sunscreen Untuk Kulit Berjerawat
Memiliki jenis kulit yang acne prone, tentunya membuatku lebih selektif dalam memilih skincare, terutama ketika akan memilih sunscreen. Pasalnya, seringkali ketika salah memilih sunscreen, kulit jadi breakout. Untuk itu, saya mendapat rekomendasi sunscreen yang aman untuk kulit yang acne prone, yaitu ANESSA Mineral UV Sunscreen Mild Gel.
ANESSA Mineral UV Sunscreen Mild Gel
ANESSA Mineral UV Sunscreen Mild Gel merupakan sunscreen yang berbentuk gel yang mampu melindungi kulit dari paparan UV A dan UV B. Dengan kandungan SPF 35 PA+++, sunscreen ini cocok untuk digunakan sehari-hari, baik untuk aktivitas di dalam ruangan maupun di luar ruangan.
Tak hanya direkomendasikan untuk kulit berjerawat, sunscreen ini juga bisa digunakan untuk pemilik kulit normal to dry hingga kulit sensitif. Menariknya, sunscreen ini bisa digunakan mulai usia 6 bulan ke atas. Jadi aman untuk bayi dan anak-anak.
Sunscreen ANESSA ini diformulasikan dengan Double Defense Technology Aqua EX Booster Technology, yang akan melindungi kulit dengan kuat dan merata, ketika terpapar air maupun keringat. Bahkan, sunscreen ini mampu menahan air maupun keringat. Hal ini, karena sunscreen ANESSA ini menggunakan formula super waterproof yang tidak luntur terkena air maupun keringat. Jadi, cocok nih buat digunakan saat liburan ke pantai maupun ketika berenang.
Packaging
Untuk packagingnya sendiri berupa box dengan dominasi warna putih dengan warna biru muda di bagian bawahnya. Untuk keterangan produknya sendiri menggunakan Bahasa Jepang, karena ANESSA merupakan brand dari Jepang. Akan tetapi, tidak perlu khawatir, karena setelah masuk ke Indonesia dan mendapat label BPOM, akan ada keterangan dengan bahasa Indonesia yang ditempel di bagian belakangnya.
Untuk produknya sendiri dikemas dalam kemasan tube berukuran 90 gr. Meski berukuran cukup besar, kemasannya yang ramping memudahkan membawa sunscreen ini ke dalam pouch.
Kandungan Bahan
Sunscreen ini merupakan jenis mineral sunscreen. Cukup jelas dengan keterangan nama produk di kemasan. Jadi, saat membeli tak ragu lagi ketika mencari jenis mineral sunscreen.
Untuk kandungan utama sunscreen ini adalah zinc oxide dan titanium dioxide yang termasuk ke dalam mineral sunscreen/ physical sunscreen (non chemical formulation). Dimana cara memproteksi kulit dari paparan sinar UV dengan cara memblok paparan UV yang akan masuk ke kulit.
Adanya Smooth Protect Technology Air, membuat sunscreen ini mampu melindungi kulit secara merata hingga micro-sized level. Dengan adanya teknologi ini akan membuat perlindungan terhadap sinar UV ini tetap maksimal dengan formula yang membuat menjadi lebih halus dan lembut. Sehingga, sunscreen ini aman digunakan untuk bayi dan anak-anak. Dengan adanya teknologi ini membuat sunscreen ANESSA dapat memantulkan sinar UV tanpa efek menggumpal. Selain itu, teknologi ini juga membuat perlindungan yang kuat ke kulit tanpa harus memberatkan kulit yang membuat sunscreen ini cocok digunakan untuk pemilik kulit sensitif.
Sumber : website ANESSA
Selain itu, sunscreen ANESSA ini juga tidak mengandung tambahan fragrance, tanpa pewarna, tanpa alkohol, tanpa paraben, dan tanpa mineral oil. Jadi, sunscreen ini tak hanya aman untuk kulit acne prone, tapi juga aman digunakan untuk ibu hamil maupun ibu menyusui. Sunscreen ini juga sudah hypoallergenic formula yang membuatnya aman digunakan untuk bayi mulai usia 6 bulan.
Formula dari sunscreen ini juga mampu melindungi kulit dari partikel mikro di udara dan partikel debu dengan enviromental damage block measurement. Sehingga, sunscreen ini juga cocok digunakan untuk beraktivitas secara outdoor.
Dengan kandungan bahan yang moisturizing dan ekstra tanaman, membantu kulit menjadi lebih sehat. Hal ini yang membuat kulit menjadi terasa lembap lebih lama. Untuk yang suka menggunakan make up, sunscreen ini juga bisa digunakan sebagai primer makeup.
Tekstur dan Aroma
Tekstur dari sunscreen ANESSA ini berupa gel berwarna putih susu yang sangat ringan saat digunakan. Untuk aromanya sendiri tidak ada aroma sama sekali.
Review Penggunaan ANESSA Mineral UV Sunscreen Mild Gel
Sebagai pemilik kulit acne prone, saya sendiri cukup nyaman menggunakan sunscreen ini untuk aktivitas sehari-hari, terutama ketika berada di luar ruangan. Ada beberapa poin yang membuatku nyaman menggunakan sunscreen dari ANESSA ini.
1. Ringan dipakai
Hal pertama yang saya suka dari sunscreen ini karena teksturnya gel yang ringan saat dipakai. Ketika digunakan, untuk nge-blend sunscreen ini juga cukup mudah. Jadi saat menggunakannya juga lebih sat-set, apalagi saat digunakannya dengan buru-buru.
Selain itu, yang saya suka dari sunscreen ini juga gak bikin wajah jadi sumuk ataupun mata jadi pedih. Dua hal ini cukup tricky, terlebih jika di pagi hari saya juga menggunakan make up. Tetapi, karena formulasi sunscreen ini yang oke, 2 hal ini sudah tidak saya alami lagi saat menggunakan sunscreen ANESSA ini.
2. Waterproof
Formulasi dari sunscreen ini juga tahan terhadap air maupun keringat. Saya yang sering beraktivitas di luar ruangan, cukup terbantu dengan formulasi ini. Saya tak perlu khawatir harus sering-sering reapply sunscreen, ketika mulai berkeringat.
3. No whitecast
Meski sunscreen ini merupakan jenis mineral sunscreen/ physical sunscreen, sunscreen ini tidak menimbulkan whitecast setelah menggunakannya. Tentunya, hal ini cukup membuat saya terkejut dengan formulasinya, karena biasanya tipe physical sunscreen membuat wajah saya menjadi abu-abu.
4. Gak bikin kulit kusam
Ketika saya beraktivitas di luar ruangan, yang selalu saya khawatirkan adalah kulit menjadi lebih kusam, meski sudah menggunakan sunscreen. Tetapi, ketika menggunakan ANESSA Mineral UV Sunscreen Mild Gel ini, kulit jadi tidak menjadi kusam saat beraktivitas di luar ruangan.
![]() |
5. Gampang untuk reapply
Ketika menggunakan sunscreen, jangan lupa untuk selalu melakukan reapply sunscreen dengan benar. Saya sendiri biasanya melakukan reapply setiap 3 jam sekali untuk tetap memberikan proteksi terhadap UV. Saat berada di luar ruangan, saya tidak kerepotan untuk melakukan reapply sunscreen.
Sunscreen ANESSA ini mudah dimasukkan ke pouch atau diselipkan di tas. Teksturnya yang gak berat dan gampang untuk diaplikasikan juga membuat saya tidak butuh waktu lama untuk melakukan reapply sunscreen.
6. Finish dewy
Suka sekali dengan finish sunscreen ANESSA ini. Finishnya yang dewy, membuat kulit menjadi lebih sehat. Jadi ketika tidak menggunakan make up pun tidak membuat kulit jadi kucel. Selain itu, kulit jadi lebih halus dan yang paling penting sunscreen ini tidak peeling setelah digunakan.
7. Tidak membuat kulit breakout
Sebagai pemilik kulit yang acne prone, tidak membuat kulit breakout atau muncul jerawat baru setelah menggunakan sunscreen merupakan hal yang paling saya sukai. Salah satu sunscreen yang cocok untuk kulit acne prone adalah ANESSA Mineral UV Sunscreen Mild Gel ini.
Poin-poin di atas itulah yang membuat saya merekomendasikan ANESSA Mineral UV Sunscreen Mild Gel ini sebagai sunscreen yang cocok untuk kulit acne prone. Maka, tak heran pula jika ANESSA merupakan sunscreen nomor 1 di Asia dan di Jepang selama 22 tahun berturut turut.
Meski cukup oke sunscreen ANESSA ini, hanya saja harganya cukup pricey bagi saya. Untuk ANESSA Mineral UV Sunscreen Mild Gel ukuran 90 gr ini harganya mencapai 380 ribu rupiah. Tetapi, jika dilihat dari performa sunscreen ini, tetap sih worth to buy.
Tetapi, ada beberapa sunscreen ANESSA yang juga bisa dicoba lain. Ada beberapa sunscreen ANESSA dengan kandungan SPF 50 untuk yang ingin mencoba kandungan SPF sunscreen ANESSA yang lebih tinggi.
Nah, buat yang sedang mencari sunscreen yang cocok untuk kulit acne prone ataupun kulit sensitif, sunscreen dari ANESSA ini sangat rekomen untuk dicoba.
Gambar di kemasannya lucu deh, memandangnya jadi ikut cerah hatinya, hehee.
BalasHapusPemilihan warna dominan putih juga kayanya bisa pengaruh ke psikologi jadi pingin nyobain :)
Bener kak, lagi panas banget ya cuaca belakangan ini. Penggunaan ss kudu rutin deh.
BalasHapusPaling seneng kalau sunscreen itu gak bikin wajah kusam, karena bisa membuat nyaman digunakan setiap hari.
Nah, ini. Sunscreen buat kulit berjerawat emang tricky ya nyarinya. Selamat deh, udah nemu yang cocok.
BalasHapusAku tuh suka banget sama sunscreen yang juga bisa menjadi primer, kayak Anessa Mineral UV suncreen Mild Gel ini. Jadi, aku nggak perlu pakai primer lagi. Mana aman buat acne prone pula ya. Mau nyobain lah aku.
BalasHapusPakai sunscreen waterproof itu berasa banget pas ke pantai atau melakukan kegiatan2 yang berhubungan dengan air. Kulit jadi benar2 terlindungi dengan baik. Tidak cracking dan meninggalkan flek hitam atau efek terbakar matahari. Kapan2 mau coba ah yang ANESSA ini.
BalasHapusyang saya cari nih
BalasHapusKemarin facial ke klinik kecantikan dan dokternya menyarankan minimal menggunakan sunscreen dari keseluruhan skincare
Emang sih ya, lebih baik melindungi. Jika kulit wajah sudah terganggu karena terpapar UV, maka susah banget membersihkannya
Pernah baca artikel tentang sunscreen Anessa di website officialnya. Wah sebgaus itu emang.
BalasHapusButuh banget review ANESSA Mineral UV Sunscreen Mild Gel.
BalasHapusKarena kemarin memang lagi pingin co sunscreen pas lagi ada diskon kemerdekaan, cuma cari review jujurnya tuh aga sulit skarang kalo cuma ngandelin vt yaa..
Pokonya pingin yang dewy, ramah di kulit, cepet meresap, gak white cast sama non comedogenik.
Namanya mengindonesia tapi ternyata produk dari Jepang ya..
BalasHapusKemasannya cukup besar juga, Penasaran sama harganya, atau aku yang terlewat bacanya?
Nah adek ku nih masa puber banyak banget jerawatnya tapi kalau pakai sunscreen malah tambah kusam berminyak jadi makin jerawatan..jadi mau aku sarankan coba ya pakai Annesa Mineral UV Sunscreen
BalasHapus